Tulungagung, jurnalmataraman.com, Seorang pria lansia tanpa identitas ditemukan meninggal dunia di kamar bekas lokalisasi masuk Desa Kaliwungu, Kecamatan Ngunut, Tulungagung pada Kamis (18/1/2024).
Kasi Humas Polres Tulungagung, Iptu Mujiatno mengatakan, kejadian itu bermula saat korban mengendarai sepedanya tiba di bekas lokalisasi masuk Desa Kaliwungu Kecamatan Ngunut sekitar jam 09.00 WIB.
Saat itu, korban memarkirkan kendaraannya dan masuk ke wisma milik perempuan berinisial S.
Di lokasi tersebut, korban menemui perempuan lain inisial AN dan diarahkan masuk ke dalam kamar.
Saat berada di dalam kamar, korban mengeluh kepada AN karena mengalami pusing, sehingga AN menyuruh korban untuk istirahat.
“Pagi tadi ada laporan adanya orang tanpa identitas yang meninggal di dalam kamar bekas lokalisasi masuk Desa Kaliwungu Kecamatan Ngunut,” katanya.
Setelah dipersilakan istirahat, AN membuatkan teh hangat untuk diminum korban. Korban sempat meminum teh hangat tersebut kemudian melanjutkan istirahat.
Melihat kondisi korban, AN berinisiatif untuk meminta bantuan warga setempat. Namun, saat warga berdatangan dan memeriksan kondisi korban di dalam kamar, korban sudah dalam kondisi meninggal dunia.
“Informasi yang kami dapat, korban sempat mengeluhkan sakit kepala, yang kemudian dibawakan teh hangat. Setelah warga berdatangan hendak menolong, korban sudah dinyatakan tidak bernyawa,” imbuh Mujiatno.
Kejadian itu lantas dilaporkan warga ke Polsek Ngunut dan diteruskan ke Tim Inafis Polres Tulungagung dan petugas medis.
Sementara itu, berdasarkan hasil pemeriksaan petugas tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.
Petugas juga belum mengetahui penyebab pasti kematian korban.
“Korban meninggal di atas kasur, belum tahu penyebabnya apa, korban juga tidak membawa kartu identitas apapun, sehingga asal usulnya dari mana juga belum diketahui,” pungkas Mujiatno. (rga/mj)