Kediri, jurnalmataraman.com – Sate merupakan makanan khas Indonesia, salah satunya adalah Sate Ayam Ponorogo, Sate Ayam Ponorogo ini memiliki ciri khas yaitu potongan daging yang memanjang, selain itu Sate Ayam Ponorogo juga memiliki bumbu kacang yang khas. Inilah Sate Ayam Ponorogo Bu Lilik yang beralamat di Jalan Cendana Nomor 74 Kota Kediri. Bertempat di warung sederhana inilah Sate Ayam Ponorogo menjadikan salah satu wisata kuliner di Kota Kediri.

Sate Ayam Ponorogo Bu Lilik ini berdiri sejak tahun 1987 yang membuat warung ini memiliki rasa yang istimewa dengan harga yang terjangkau, tak heran warung sate ini sudah memiliki pelanggan dan sudah menerima banyak pesan dari berbagai daerah di Kota Kediri.
Selain Sate Ayam, Warung Sate Ayam Ponorogo Bu Lilik ini juga memiliki 2 menu lainnya yaitu Sate Ati Ampela dan Sate Kulit Ayam, cukup dengan harga Rp. 20.000 per porsi sudah bisa menikmati sate ini bersama keluarga saat sedang berkunjung di Kota Kediri.
“Saya dari Nganjuk mas, kebetulan saya mencari kuliner dan alhamdulillah ketemu disini,untuk rasanya enak, rekomendasi untuk para pengunjung luar daerah terutama anak kost karena harganya terjangkau,” ujar David Setiawan pengunjung dari Nganjuk.
Dalam sehari Sate Ayam Ponorogo Bu Lilik ini bisa menghabiskan kurang lebih 1000 tusuk sampai dengan 2000 tusuk dengan omset yaitu sekitar Rp. 5.000.000 per bulannya.
“Warung ini berdiri pada tahun 1987 dan setiap hari buka pukul 07.00 pagi sampai 19.00 malam, kalau omset perbulannya ya sekitar 5 jutaan,” ujar Lina penerus warung sate Ponorogo Bu Lilik.
Lina berharap warung Sate Ayam Ponorogo Bu Lilik ini bisa berkembang luas dan membuka banyak cabang di berbagai daerah Kota Kediri dan bisa membuka lapangan kerja lebih banyak lagi.
*Penulis merupakan Siswa SMKN 3 Kediri bernama Sahdan. Bila anda ingin mengirimkan karya tulis, opini, saran, review, dll bisa mengirim ke email : jurnalmataraman@gmail.com