Kediri, jurnalmataraman.com, Yayasan Lembaga Perlindungan Anak atau YLPA Kediri bersama Dinas Pendidikan Kota Kediri mengadakan seminar parenting di TK / SD YBPK Semampir Kota Kediri sabtu pagi(11/11). Tema yang diambil dalam acara ini adalah “Tetap Bahagia Mendampingi Buah Hati Tercinta” dengan narasumber utama Dosen Psikologi IAIN Kediri, Shofi Mirwani M.Psi.
Dalam pemaparannya, Shofi Mirwani M. Psi memberikan kiat kiat kepada orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus.
Pertama orang tua harus bisa menerima diri dengan baik dulu, dengan status memiliki anak berkebutuhan khusus yaitu bisa menerima dengan baik dan legowo.

Kedua mengelola emosi orang tua dengan baik, yaitu merubah pikiran negatif menjadi pikiran yang positif. Sehingga orang tua bisa membaca dan memahami potensi dimiliki anaknya yang memiliki kebutuhan khusus.
Ketiga selalu memiliki perasaan optimis dalam membesarkan dan membimbing anak anak mereka, dapat tumbuh menjadi pribadi yang baik dan memiliki karakter yang kuat.
Keempat kalau orang tua sudah tidak mampu lagi menangani emosi, maka harus mencari ahlinya untuk berkonsultasi menyelesaikan masalahnya.
Ketua Dewan Pengawas YLPA Kediri Heri Nurdianto S.Pdi, M.Pd mengatakan seminar parenting ini akan terus digelar di dua lembaga lainnya di Kota Kediri. “Dengan road show ke sekolah yang memiliki siswa berkebutuhan khusus ini, diharapkan orang tua siswa dapat berinteraksi langsung dengan narasumber untuk menanyakan atau mencari solusi permasalahannya,” jelasnya.
Sementara Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Kediri, Ibnu Qoyyim membuka ruang seluas-luasnya untuk anak Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) di fasilitasi acara parenting seperti ini disetiap jenjang mulai dari TK, SD, SMP di Kota Kediri dengan berkerjasama dengan dewan pendidikan dan YLPA. “Semoga dengan menghadirkan seorang psikolog anak, orang tua wali murid yang hadir dalam acara ini bisa memiliki tambahan ilmu dan dapat bermanfaat,” pungkasnya.(ben)