Kediri, jurnalmataraman.com. Dalam rangka memeriahkan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 H/2023 M, Pemerintah Desa Brenggolo Kecamatan Plosoklaten Kabupaten Kediri menggelar grebeg suro, Rabu, 19/7/2023. Tradisi yang digelar pada tanggal 1 Suro pada kalender jawa ini, diramaikan arak arakan 3 Gunungan hasil bumi raksasa dan beberapa tumpeng yang diarak dari Balai Desa Brenggolo menuju lapangan desa setempat.
Peringatan 1 suro yang melibatkan perangkat desa, babinsa, bhabinkamtibmas dan ratusan masyarakat ini sangat antusias mengarak berbagai gunungan hasil bumi yang disaksikan ribuan masyarakat disepanjang rute arak arakan.
Kepala Desa Brenggolo Gianto Berserta Istri Sedang Mengikuti Kirab (Foto: Devi Ade)
Kepala Desa Brenggolo Gianto menjelaskan bahwa Grebeg Suro merupakan tradisi yang harus dilestarikan sejak nenek moyang dan baru pertama kali digelar. Masyarakat sendiri meyakini acara itu merupakan bentuk dan ungkapan rasa syukur kepada Sang Pencipta.
Arak-arakan Gunungan Hasil Bumi ( Foto : Devi Ade)
Lebih lanjut Gianto menjelaskan, bahwa tahun ini selain mengarak gunungan hasil bumi juga dilakukan porak gunungan yang melibatkan seluruh warga. Hal itu sebagai wujud gotong royong warga Desa Brenggolo bersama pemerintah desa.
Untuk terus mempertahankan dan memperjuangkan kesenian budaya yang ada dimasyarakat, Mariono salah satu warga berharap untuk terus digelar setiap tahunnya dan lebih meriah lagi karena selain menjadi hiburan masyarakat juga untuk melestarikan tradisi leluhur. (dev)