KEDIRI, jurnalmataraman.com – Kesebelasan Inter Kediri terus mempersiapkan diri menjelang pertandingan babak 64 besar Liga 4 Nasional. Salah satu upaya yang dilakukan adalah menggelar ujicoba dengan tim Porprov Kabupaten Kediri. Dalam pertandingan yang digelar di Lapangan Ngronggo Sport Center, Inter Kediri berhasil meraih kemenangan 3-1.
Meskipun meraih kemenangan, pelatih kepala Inter Kediri, Budiardjo Thalib, mengungkapkan bahwa hasil tersebut belum sepenuhnya memuaskan. Budiardjo, yang juga pernah membawa Persik Kediri juara Liga 2 pada tahun 2019, menilai masih banyak aspek yang perlu diperbaiki dalam timnya. Salah satu yang menjadi perhatian utama adalah transisi permainan.
“Meski menang, kami masih perlu banyak perbaikan, terutama dalam transisi permainan. Pemahaman mengenai organisasi permainan, baik saat menyerang maupun bertahan, harus terus ditingkatkan. Hal ini sangat penting agar permainan tim kami lebih solid dan efektif di pertandingan selanjutnya,” ujar Budiardjo Thalib.
Pelatih yang berpengalaman ini tetap optimistis dengan peluang timnya di kompetisi mendatang. Budiardjo yakin bahwa dengan materi pemain yang ada saat ini, Inter Kediri mampu mencapai target yang telah ditetapkan oleh manajemen, yakni lolos ke Liga 3 musim depan.
Dengan persiapan yang terus dilakukan, Inter Kediri berharap dapat tampil lebih baik di babak 64 besar Liga 4 Nasional dan meraih hasil yang maksimal untuk mencapai target mereka di musim ini.
(editor : Trias.M.A)