Kediri, jurnalmataraman.com – Tim tuan rumah, Inter Kediri, harus puas bermain imbang 0-0 menghadapi Bojonegoro FC pada laga perdana kompetisi Liga 4 Regional Jawa Timur, Senin sore, di Stadion Brawijaya, Kediri. Meskipun mendominasi jalannya pertandingan, Inter Kediri gagal memanfaatkan sejumlah peluang emas untuk mencetak gol.
Tim yang dijuluki Laskar Panji ini memiliki banyak kesempatan untuk unggul, namun penyelesaian akhir yang kurang maksimal membuat mereka gagal meraih kemenangan. Beberapa peluang emas yang dihasilkan oleh pemain-pemain seperti Sackie Teah Doe dkk. tidak berhasil dikonversi menjadi gol.
Pelatih Inter Kediri, Hadian Anton, mengakui bahwa masalah utama timnya dalam pertandingan ini adalah kurang maksimalnya penyelesaian akhir. “Finishing menjadi persoalan terbesarnya, dan kami akan melakukan evaluasi lebih lanjut untuk memperbaiki hal ini. Kami harus lebih siap dalam menghadapi pertandingan kedua melawan Naga Emas Asri Tulungagung pada 8 Januari 2025 nanti,” ujarnya.
Di sisi lain, asisten pelatih Bojonegoro FC, Ahmad Aries, menyatakan rasa syukurnya atas satu poin yang diperoleh timnya. Menurutnya, meskipun tim Bojonegoro FC didominasi oleh pemain muda kelahiran 2006 yang sedang dipersiapkan untuk Porprov tahun ini, mereka berhasil tampil disiplin dan meraih hasil imbang yang positif.
“Ini adalah hasil yang cukup baik bagi kami, mengingat kami banyak menurunkan pemain muda yang masih dalam tahap pengembangan, paling tidak kita dari Bojonegoro FC sudah mengantongi 1 poin dan target kita adalah porprov,” kata Ahmad Aries.
Sementara itu, dalam laga sebelumnya di Grup L, PS Blitar Raya berhasil mengalahkan Naga Emas Asri dengan skor 4-0. Laga kedua di Grup L sendiri akan digelar pada 8 Januari 2025, di Stadion Brawijaya Kediri, mulai pukul 13.00 WIB. Pertandingan ini akan dibuka untuk suporter tim tuan rumah, Inter Kediri, yang dapat hadir secara gratis tanpa tiket.
Dengan hasil imbang ini, Inter Kediri akan berusaha mempersiapkan diri lebih baik lagi untuk pertandingan berikutnya, berharap dapat meraih kemenangan di laga kedua.
Editor:Faisal Firdaus
Ikuti WhatsApp Channel JTV Kediri dan dapatkan informasi terbaru dengan klik link berikut s.id/jtvkediriwa