
Tulungagung, Jurnalmataraman.com, Janji Bupati Tulungagung untuk memperbaiki ruas jalan yang rusak sebelum Idul Fitri beberapa waktu lalu, ternyata belum sepenuhnya rampung. Pasalnya, sampai saat ini banyak ruas jalan yang masih rusak. Oleh karena itu DPRD Tulungagung meminta agar segera memperbaiki ruas jalan yang rusak di Tulungagung.
Ketua Komisi D DPRD Tulungagung, Ali Munib membenarkan bahwa sampai saat ini masih banyak ruas jalan di Tulungagung yang rusak, khususnya ruas jalan yang mengalami rusak parah dan membutuhkan anggaran besar. Jika dilihat, banyak ruas jalan di daerah pegunungan yang masih rusak.
“Tapi Pemkab Tulungagung, juga sudah melakukan perbaikan jalan. Mungkin beberapa jalan yang rusak, masih proses penataan anggaran,” ujarnya.
Ali mendesak agar Pemkab Tulungagung segera melakukan perbaikan jalan yang rusak, khususnya jalan yang menuju objek vital di Tulungagung. Apalagi, sudah ada anggaran perbaikan jalan yang disediakan yakni sekitar Rp 100 Miliar.
“Kalau dilihat dari segi anggaran, Pemkab Tulungagung sangat mampu untuk segera melakukan perbaikan jalan. Cuman, perbaikan jalan juga dilakukan secara bertahap,” terangnya.
Sementara itu, Bupati Tulunagagung, Maryoto Birowo mengatakan bahwa memang masih banyak catatan yang harus dievaluasi, khusunya dalam program infrastruktur. Namun, program infrastruktur masih menjadi program prioritas nasional.
“Terkait masih banyaknya jalan yang rusak di Tulungagung itu, disebabkan karena anomali cuaca. Karena setiap kami melakukan perbaikan, aspal akan mudah rusak jika terjadi cuaca hujan. Apalagu cuaca saat ini tidak menentu,” tuturnya.
Maryoto menjelaskan, namun pihaknya tetap akan segera melakukan perbaikan jalan yang rusak di Tulungagung. Khususnya, pihaknya juga akan memperbaiki saluran air yang berada di pinggir jalan. Karena jika air menggenang, bisa membuat jalan cepat rusak.
“Aspal itu musuhnya air. Maka dari itu harus ada perbaikan drainase di pinggir jalan,” pungkasnya. (mj/ham)