Trenggalek, jurnalmataraman.com – Selama musim libur Natal dan Tahun Baru, objek wisata pantai di pesisir selatan Trenggalek dipastikan akan mengalami lonjakan jumlah kunjungan wisatawan. Beberapa pantai favorit yang diprediksi akan ramai dikunjungi antara lain Pantai Pasir Putih, Pantai Mutiara, dan Pantai Prigi.
Menanggapi potensi lonjakan tersebut, Kepolisian Resor Trenggalek telah menyiapkan sejumlah langkah antisipasi, termasuk rekayasa lalu lintas dan kerja sama pengamanan dengan stakeholder terkait. Kapolres Trenggalek, AKBP Indra Ranudikarta, turut memantau langsung beberapa pos pengamanan dan objek wisata di pesisir selatan Trenggalek.
AKBP Indra Ranudikarta menghimbau agar para wisatawan berhati-hati selama berlibur, terutama di kawasan pantai. Wisatawan diminta untuk tidak berenang di zona berbahaya yang dapat membahayakan keselamatan. Selain itu, pengunjung juga diimbau untuk mematuhi aturan dan mengikuti anjuran petugas wisata setempat demi keamanan bersama.
“Dalam rangka untuk pelayanan pertama masyarakat, terutama sebagai bahan informasi masyarakat. Dalam rangka meminimalisir ancaman-ancaman yang biasanya terjadi di malam tahun baru. Untuk pengamanan khusus tentunya dari Polsek Watulimo sendiri maupun dari Polres,” ujarnya.
Sementara itu, meskipun lonjakan jumlah wisatawan diperkirakan akan terjadi, saat ini di Pantai Prigi Trenggalek belum terlihat peningkatan signifikan. Peningkatan jumlah pengunjung umumnya terjadi pada hari-hari libur Natal dan Tahun Baru, dengan jumlah wisatawan diprediksi dapat mencapai puluhan ribu orang.
Penulis: Hammam Defa
Editor: Rahmania Nurmala
Ikuti WhatsApp Channel JTV Kediri dan dapatkan informasi terbaru dengan klik link berikut s.id/jtvkediriwa