Kediri, jurnalmataraman.com Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kediri melantik Ratusan Panitia Pemilihan Kecamatan, PPK , di Hall Grand Surya Hotel , Kamis siang. dalam Pelantikan ini KPU juga mendatangkan Jajaran Forkopimda sebagai bentuk Demokrasi.
terdapat 130 orang , dengan masing masing Kecamatan terdapat 5 orang PPK dari keseluruhan 26 Kecamatan. mereka dilantik dan disumpah untuk menjalankan tugas penyelenggara Pemilihan Kepala Daerah Tahun ini. Sebelumnya, para PPK terlantik ini telah dinyatakan lolos seleksi mulai dari tes tulis, c-a-t , dan Wawancara.
Ketua KPU Ninik Sunarmi menjelaskan , PPK merupakan Panitia inti di Kecamatan dalam Perhelatan Pilkada. maka dari itu, Para Anggota PPK harus menjalankan tugas sesuai Undang undang.
Sementara, salah satu PPK menjelaskan , usai dilantik ini para PPK akan menjalani Rapat Pleno. pihaknya juga akan terus Berkordinasi dengan Komisioner KPU untuk menggelar tahapan lanjutan.
“ kalau untuk PPK yang baru yang pastinya semoga kedepannya bisa diajak kerja sama dengan baik “ ucap Farida
tahapan selanjutnya, KPU Kabupaten Kediri akan menggelar seleksi petugas TPS di masing-masing Desa.(rof/nal).