Trenggalek, jurnalmataraman.com, 2 korban tewas ini adalah Mohammad Khusairi dan Sujud Warga Desa Sumberdadi, Kecamatan Trenggalek, Kabupaten Trenggalek.
Keduanya meninggal dunia tertimbun galian saat beraktivitas di sebuah Tambang Emas Ilegal Di Kalimantan. Kedatangan jenazah di Trenggalek disambut isak tangis keluarga.
Menurut Kepala Desa Sumberdadi Munawar mengatakan kedua korban ini baru berangkat ke Kalimantan sepekan yang lalu.
“ Saya tidak tahu persis kronologi kejadian yang menimpa korban. Memang banyak warga disini yang merantau ke Kalimantan. Itu yang saya tahu,” Jelas Munawar Kepala Desa Sumberdadi.
Saat ini jenazah telah dimakamkan di Desa Sumberdadi Trenggalek. (ham/ar)