Blitar, jurnalmataraman.com – Lomba menggambar dan mewarnai Mamamia yang digelar di Ranting terbuka Hijau, RTH Kanigoro Kabupaten Blitar, Jumat pagi ini dibuka oleh Bupati Blitar Rini Syarifah.
Kegiatan yang dihelat oleh ikatan guru taman kanak-kanak, IG TKI Kabupaten Blitar yang bertepatan dengan hari Ulang Tahunnya ke 74 tersebut diikuti lebih dari 8 ribu peserta murid TK se Kabupaten Blitar.
Selain lomba menggambar dan mewarnai para murid TK ini juga mengikuti lomba tertib berlalu lintas serta lomba permainan ular tangga.
Bupati Blitar Rini Syarifah mengatakan, gebyar hari Anak Nasional dengan berbagai lomba anak anak TK ini sangat baik. Selain melatih kreatifitas seni dan kemandirian anak , juga menjadi ajang silaturahmi para orang tua siswa. Orang nomor satu di Kabupaten Blitar ini juga mengapresiasi jajaran pengurus IGTKI yang terus konsisten konsen tiap tahunnya menggelar lomba serupa, bisa sukses dan meriah.
“ Tahun 2024 gebyar anak ini dilaksanakan sangat meriah sekali, kita dengan sadar, Ikhlas, tulus ikhlas datang untuk ikut serta memeriahkan hari anak nasional 2024 dan hari ulang tahun IGTKI yang ke 74.” Ujar Yoerin Ernawati, S. Pd, M. Pd
Sementara itu para orang tua murid yang turut mendampingi lomba anaknya, mengaku senang dengan kegiatan lomba HUT IGTKI, selain bisa melatih anak mandiri juga anak anak bisa bersosialisasi dengan teman teman TK satu sama lainnya.(asf/kis)